Rabu, 14 April 2010

7 Cara Memperoleh Uang dari Internet Secara Tidak Langsung

7 Cara Memperoleh Uang dari Internet Secara Tidak Langsung

7 Cara Memperoleh Uang dari Internet

Memperoleh uang dari internet dengan metode tidak langsung bukan berarti tidak cepat atau tidak menguntungkan. Tidak langsung disini artinya adalah anda tidak secara langsung memperoleh uang dari situs / web yang anda buat, melainkan anda harus menciptakan produk anda terlebih dahulu baru anda menjualnya.

Jadi perolehan uang anda berasal dari hasil penjualan produk yang anda jual. Apakah ini menguntungkan? Saya berani jamin..Ya !! sangat menguntungkan. Jika anda mengetahui strategi mulai dari strategi pembuatan produk, strategi promosi hingga strategi penjualan produk, maka cara memperoleh uang dari internet secara tidak langsung ini akan jauh lebih menguntungkan.

Di bisnis internet secara tidak langsung ini dibutuhkan berbagai macam riset mulai dari riset produk hingga riset pasar. Pengetahuan anda tentang internet marketing juga sangat diperlukan disini. Ada berbagai macam cara untuk memperoleh uang dari internet dengan metode tidak langsung ini. Berikut ini akan saya berikan beberapa cara memperoleh uang dari internet secara tidak langsung yang bisa anda ikuti dan anda terapkan di bisnis internet anda :

1. Memproduksi dan menjual Ebook

Inilah salah satu cara memperoleh uang dari internet secara tidak langsung yang paling populer saat ini baik di mancanegara maupun di indonesia. Ebook sudah menjadi produk bisnis internet terlaris saat ini karena bisnis internet dengan memproduksi dan menjual ebook ini mempunyai banyak kelebihan. ebook sudah menjadi produk paling menguntungkan di dalam bisnis internet saat ini. Memproduksi ebook bisa menjadi pilihan bisnis internet anda.

Dengan Strategi membuat ebook yang tepat dan jenius anda bisa memperoleh jutaan rupiah setiap bulan dari hanya satu produk ebook saja. Namun memproduksi sebuah ebook bukanlah hal yang mudah. Anda perlu mengetahui syarat – syarat dan strategi menghasilkan ebook yang berkualitas agar ebook anda benar – benar bisa menjadi booming di pasaran.



2. Menjual Video Tutorial

Hampir sama dengan menjual ebook, menjual video tutorial juga mempunyai peluang besar untuk menghasilkan uang dari internet. Jika anda mempunyai blog dengan tema tertentu dan anda memahami serta ahli dalam tema tersebut, membuat video tutorial tentang tema yang anda kuasai akan menjadi sumber finansial yang menguntungkan bagi anda.

Dengan promosi dan strategi pemasaran yang baik, anda bisa menjadikan produk video tutorial anda menjadi pendapatan utama anda dari bisnis internet yang anda lakukan.



3. Menjual Template atau themes blog dan CMS

Bisnis ini kini juga semakin marak dan semakin populer. Dengan semakin meningkatnya pengguna blog dari hari ke hari, maka bagi anda yang mengerti tentang pemrograman dan desain web bisa memanfaatkan peluang ini. Anda bisa menggunakan kemampuan yang anda miliki untuk memproduksi dan menjual template maupun themes blog, baik itu themes wordpress maupun template untuk blogger. Anda juga bisa menjual template – template untuk CMS seperti joomla dan lainnya yang kini penggunanya juga semakin banyak. Ini adalah peluang besar bagi anda yang memahami pemrograman dan desain web.



4. Konsultasi Online

Anda bisa menawarkan jasa konsultasi sesuai dengan tema yang anda kuasai dan berdasarkan tema yang anda tulis di blog anda. Konsisten membuat blog dengan satu tema yang anda kuasai akan membangun Profil anda dan image anda di mata pengunjung. Dalam kasus ini, blog anda akan mencerminkan siapa diri anda sebenarnya. Jadi jika anda ingin terjun dalam bisnis konsultasi ini, anda harus membangun profil yang mempunyai kredibilitas dan keahlian di bidang yang anda kuasai melalui blog yang anda kelola.



5. Membangun Newsletter atau email list

Newsletter atau email list adalah salah satu hal yang terpenting dalam berbisnis online. Melalui newsletter atau email list, kita bisa menawarkan produk dan melakukan follow up terhadap produk yang kita tawarkan. Membangun sebanyak mungkin Email list adalah langkah awal yang tepat dalam berbisnis online secara tidak langsung ini.

Namun mencari sebanyak mungkin email list bukanlah pekerjaan yang mudah. Karena itu jika anda mempunyai sebuah blog yang ramai pengunjung, silahkan tarik lebih banyak lagi pengunjung anda untuk menjadi subscriber anda dengan menawarkan sesuatu yang bermanfaat bagi mereka. Misalkan saja anda memberikan sebuah ebook gratis jika mereka mendaftar sebagai subscriber blog / situs anda. Dari email list yang terkumpul tersebut anda bisa mulai menawarkan produk yang ingin anda pasarkan.



6. Mentoring

Ilmu adalah hal bisa dibilang paling berharga di dunia dan bisnis ilmu berkembang dengan sangat pesat termasuk di internet. Jika anda menguasai salah satu tema dan memiliki sebuah blog yang ramai dan berisi tentang tema yang anda kuasai tersebut. Anda bisa memulai sebuah bisnis internet berbasis mentoring.

Anda bisa menggunakan audiobook, video tutorial atau produk apapun sebagai media mentoring kepada member anda. Salah satu contoh bisnis mentoring yang sukses adalah bisnis mentoring yang dilakukan oleh Brian Clark melalui Situsnya yang terkenal yaitu Teaching Sell. Melalui situs tersebut ia membuka mentoring copywriting dengan harga $97 per bulan untuk tiap member. Dan ia memiliki lebih dari seribu member sampai – sampai haus menutup pendaftaran baru untuk sementara karena teralu banyaknya member yang daftar. Sukses bukan jika memperoleh $97000 per bulan dari bisnis internet anda sendiri??

Jika orang lain bisa..anda juga pasti bisa !!



7. Seminar dan Pelatihan

Jika web / blog anda sudah menjadi sangat populer dan mempunyai banyak pengunjung loyal, anda bisa membuka seminar maupun pelatihan secara langsung dari satu tempat ke tempat yang lain. Apalagi jika anda sudah dikenal oleh banyak orang sebagai ahli di bidang yang anda tulis di blog anda, anda akan memperoleh banyak keuntungan dari seminar dan pelatihan ini. Tidak hanya keuntungan dari Tiket seminar saja yang anda dapatkan, anda juga akan mendapatkan keuntungan dari sponsor.

Saya sudah mengungkap 7 cara memperoleh uang dari internet dengan metode tidak langsung. Kini pilihan ada di tangan anda. Mau pilih yang mana.. Tetapi yang pasti..dengan ketekunan, keseriusan dan strategi jenius yang anda gunakan, ke-7 cara tersebut dapat menjamin kebebasan finansial anda di kemudian hari.

0 komentar:

About This Blog

  © Blogger template 'Photoblog' by Ourblogtemplates.com 2008

Back to TOP